Digelar Perdana, Disdukcapil Konsel Menyapa Masyarakat

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Konsel Muh Yusuf (Tengah) saat memberikan keterangan pers. (FOTO : AKBAR)

BeritaRakyat id, Konawe Selatan – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten (Dukcapil) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) Sulawesi Tenggara menggelar kegiatan yang bertema Dukcapil Menyapa Masyarakat (DMM). Ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan administrasi kependudukan.

Melalui kegiatan yang digelar secara virtual dengan diikuti 15 kecamatan di Wilayah Konsel ini, peran aktif masyarakat dalam memberikan saran untuk perbaikan pelayanan Dukcapil Konsel juga sangat diperlukan.

Kepala Dinas Dukcapil Konsel Drs Muh Yusuf menjelaskan, di kegiatan ini masyarakat dapat berinteraksi secara langsung dan menyampaikan hal terkait layanan administrasi kependudukan dan hal – hal yang terjadi di lapangan.

“Karena terbatasnya waktu dan tempat karena ini masih dalam situasi Pandemi Covid-19 sehingga kami membuka dialog bersama masyarakat melalui Zoom meeting, untuk memperbaiki seluruh sistem-sistem pelayanan di dukcapil dan memberikan pelayanan yang lebih cepat, tepat dan akurat,” terang Yusuf, Kamis (10/06/2021).

Mantan Camat Kolono ini mengakui, dalam memberikan pelayanan administrasi kepada masyarakat, pihaknya masih memiliki kekurangan. Olehnya, dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan adanya masukan dan saran untuk perbaikan layanan ke depan.

“Apa yang menjadi kekurangan dan apa yang akan diperbaiki sehingga kita menyapa dengan cara ini,” jelasnya

Dalam zoom meeting tersebut, Yusuf menjelaskan tentang penerbitan kartu keluarga (KK), pelayanan jemput bola KTP-el dan KIA. Kemudian konsolidasi KK, pelayanan akta kelahiran Jemput bola di kecamatan, pelayanan akta kematian dan pelayanan akta perkawinan non muslim.

“Tentunya ini merupakan salah satu program Dukcapil Konsel dalam memperbaiki seluruh sistem yang ada,” paparnya.

Kepada masyarakat, Yusuf berharap akan lebih banyak berpartisipasi dalam kegiatan tersebut sehingga masukan, keluhan dan informasi akan dapat langsung tersampaikan.

“Kita inginkan siapa pun masyarakat bisa bergabung dalam zoom meeting DMM, untuk memberikan masukan,” pungkasnya.

AKBAR/NURSADAH

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *